logo loading

Hukrim

KKB Intan Jaya Beraksi Rumah Dinas ASN Jadi Sasaran Pembakaran

Senin, 22 Januari 2024 Jayapura 694 Pengunjung

KKB Intan Jaya Beraksi Rumah Dinas ASN Jadi Sasaran Pembakaran

Rumah ASN yang dibakar di Kampung Mamba Distrik Sugapa Kabupaten Intan Jaya

JAYAPURA (IUSTITIA PAPUA) - Kabupaten Intan Jaya kembali dilanda aksi kelompok kriminal bersenjata (KKB) pada Sabtu (20/1/2024) antara pukul 13.40 WIT hingga pukul 16.10 WIT. Kali ini, kelompok tersebut melakukan pembakaran terhadap salah satu rumah Dinas Aparatur Sipil Negara (ASN) di wilayah tersebut.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., mengkonfirmasi kejadian tersebut. Menurutnya, sebelum pembakaran terjadi, KKB melakukan gangguan tembakan terhadap anggota TNI di Pos Perimeter Tirai 3 Kotis Mamba Satgas Yonif PR 330/TD.

"Kelompok tersebut berhasil dipukul mundur, namun mereka melanjutkan aksinya dengan membakar satu unit rumah dinas ASN di Kampung Mamba Atas," jelasnya.

Situasi di lapangan menjadi tegang ketika KKB melakukan gangguan tembakan, tetapi berkat respon cepat dari anggota TNI, kelompok tersebut berhasil dipukul mundur. Mereka kemudian melakukan persembunyian sebelum melanjutkan aksi kriminal mereka dengan membakar satu unit rumah dinas.

Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo menyampaikan apabila situasi sudah aman, pihak kepolisian akan segera melakukan langkah-langkah lebih lanjut untuk mengidentifikasi dan menangkap pelaku yang bertanggung jawab atas kejadian ini.

Sementara itu, masyarakat dan aparat keamanan di Kabupaten Intan Jaya diimbau untuk tetap waspada dan tidak melakukan aktivitas diluar rumah terlebih dahulu agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. (Julia)


Penulis : Editor Iustitia

Terpopuler