Polkam
Si Penulis Surat Kepada Kapolri Akhirnya Dilantik Menjadi Anggota Polisi
Sabtu, 23 Desember 2023 Jayapura 298 Pengunjung
JAYAPURA (IUSITIA PAPUA) - Keberhasilan Bripda Karel Dadimo, seorang anak dari Suku Asmat yang meraih gelar juara dalam lomba menulis surat untuk Kapolri pada peringatan Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022. Saat ini menjadi kisah nyata yang menginspirasi. Impiannya untuk menjadi bagian dari Kepolisian Indonesia telah terwujud.
Menghadiri upacara penghargaan di Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia, Bripda Karel Dadimo yang masih duduk di bangku kelas XI IPS 1 di SMA Katolik Yan Smith, Agats, Kabupaten Asmat, Papua, saat itu bertemu langsung dengan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.
Dalam suratnya, Karel menunjukkan keinginannya untuk mengabdikan diri sebagai anggota Polri di daerah asalnya, Kabupaten Asmat. Kemudian hari Kamis tanggal 21 Desember 2023, janji Kapolri terwujud. Karel Dadimu resmi dilantik sebagai seorang anggota Polri dengan pangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda).
Langkah besar ini tidak hanya menjadi pencapaian pribadi Karel, tetapi juga simbol dari komitmen Kapolri dalam memberikan kesempatan kepada anak-anak daerah untuk berkarya dan mengabdi pada negara.
Momen pelantikan tersebutpun tidak lupa menjadi sebuah ungkapan terima kasih dari Bripda Karel.
"Saya mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada Bapak Kapolri, SDM Polri, Kapolda Papua, Wakapolda, Karo SDM, Ka SPN, dan Kabid Humas Polda Papua yang telah membantu mewujudkan impian saya. Saya kini menjadi anggota Polri berkat bantuan mereka,"ucapnya.
Bripda Karel berjanji untuk menjadi anggota Polri yang baik, Karel menegaskan komitmennya untuk menjalankan tugas dengan penuh dedikasi.
"Saya akan bersungguh-sungguh mengemban tugas ini dan berusaha untuk bermanfaat bagi seluruh masyarakat, terutama di daerah saya sendiri, Kabupaten Asmat,"janjinya.
Kisah sukses Bripda Karel Dadimo memberikan inspirasi bahwa tekad, semangat, dan kesungguhan seseorang dapat mewujudkan impian, sekaligus menunjukkan pentingnya memberikan peluang kepada generasi muda untuk berkarya dan berkontribusi pada bangsa dan negara. (Julia)
Penulis : Redaksi Iustitia Papua