Polkam
Waspada, Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat Disertai Angin Kencang
Minggu, 31 Juli 2022 54 Pengunjung
JAYAPURA (IUSTITIA PAPUA) - Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah V Jayapura merilis hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di sejumlah daerah di Papua.
Tak hanya itu, sesuai data hujan sedang hingga lebat disertai badai guntur dan angin kencang.
Pada 31 Juli, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai badai guntur dan angin kencang berpotensi terjadi di Kabupaten Deiyai, Dogiyai, Paniai, Puncak, Puncak Jaya, Tolikara, Pegunungan Bintang, Boven Digoel, dan Mimika.
Lalu, pada 1 Agustus potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai badai guntur dan angin kencang terjadi di Kabupaten Mimika.
Selanjutnya,pada 2 Agustus berpotensi terjadi di Kabupaten Biak Numfor, Supiori, Waropen, Mamberamo Raya,Mimika, Asmat dan Kabupaten Mappi.(Redaksi)
Penulis : Redaksi Iustitia Papua